TANGSEL – Suasana khidmat menyelimuti Gereja Kristen Indonesia (GKI) Kelurahan Lengkong Wetan, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan, saat pelaksanaan Ibadah Jum’at Agung. Sebanyak 1.800 jemaat mengikuti ibadah yang dipimpin oleh Pdt. Manda El Dandee dengan tema “Salib: Jalan Menuju Harapan Baru”. Ibadah berjalan aman dan tertib berkat sinergi pengamanan yang solid dari aparat dan petugas keamanan. (18/04)
Pengamanan dilakukan oleh tiga personel Polsek Serpong, satu anggota TNI, serta 16 petugas keamanan dan parkir yang telah bersiaga sejak pagi. Mereka memastikan seluruh rangkaian ibadah berjalan lancar, serta mengatur lalu lintas dan mobilitas jemaat agar tetap tertib. Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polsek Serpong dalam menjaga toleransi dan keamanan antarumat beragama di wilayah hukumnya.
Kapolsek Serpong, KOMPOL Suhardono, S.H., M.M., menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pihak yang terlibat. “Kami bersyukur pelaksanaan Ibadah Jum’at Agung hari ini berjalan dengan aman, tertib, dan penuh khidmat. Ini adalah bentuk nyata kerukunan dan kolaborasi antarunsur masyarakat dalam menjaga kondusifitas wilayah, khususnya pada momen keagamaan, ” ujarnya.
Ia juga menegaskan bahwa Polsek Serpong akan terus meningkatkan pelayanan keamanan pada setiap kegiatan masyarakat, terlebih dalam momentum keagamaan. "Kami hadir untuk memberikan rasa aman bagi seluruh warga, tanpa membedakan latar belakang. Ini bagian dari tugas kami dalam menjaga harmoni sosial di Tangerang Selatan, " tambahnya. (Hendi)