Polsanak, Puluhan Anak TK Islam Nusa Indah Kunjungi Polres Tangsel

    Polsanak, Puluhan Anak TK Islam Nusa Indah Kunjungi Polres Tangsel

    TANGSEL - Puluhan anak dari TK Islam Nusa Indah, Serua, Ciputat, Kota Tangerang Selatan, mengunjungi Polres Tangerang Selatan (Tangsel) pada Senin, 15 April 2025. Kunjungan tersebut merupakan bagian dari program Polisi Sahabat Anak (Polsanak) dan disambut oleh Unit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) Satuan Lalu Lintas Polres Tangsel, bertempat di Aula Lantai 4 Polres Tangsel.

    Kanit Kamsel, Ipda Panji Setiawan, S.H., menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan profesi Kepolisian kepada anak-anak sejak dini. Selain itu, anak-anak juga diberikan edukasi mengenai rambu-rambu lalu lintas sebagai bagian dari upaya menanamkan kesadaran tertib berlalu lintas sejak usia dini.

    “Kegiatan ini tidak hanya mengenalkan profesi Polri, tetapi juga memberikan pemahaman dasar mengenai aturan lalu lintas dengan cara yang menyenangkan dan mudah dipahami anak-anak, ” ujar Ipda Panji.

    Kepala TK Islam Nusa Indah, Kristina Natalina, S.Pd., menambahkan bahwa kunjungan ini merupakan bagian dari tema pembelajaran di KB-TK Nusa Indah dengan topik “Mengenal dan Bermain dengan Polisi”.

    Dengan kegiatan ini diharapkan anak-anak dapat belajar langsung dari sumbernya dan berinteraksi dengan para anggota Polri, sehingga pembelajaran menjadi lebih bermakna. (Hendi)

    tangsel
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Sambangi Warga Emerald View,...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Ciputat Timur Sambangi Rumah Korban...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVny Nagari!
    Unit Reskrim Polsek Ciputat Timur Ungkap Kasus Pengeroyokan di Depan Alfamart UIN Syarif Hidayatullah Jakarta 
    Komitmen Keberlanjutan KAI Logistik: Penguatan Moda KA, Digitalisasi, dan Aksi Hijau

    Ikuti Kami