TANGSEL - Polsek Pondok Aren melaksanakan kegiatan Patroli Cipta Kondisi. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Perwira Pengawas (Pawas) IPTU Gus Hadi Susilo, S.H., dengan kekuatan personil sebanyak 7 anggota. Patroli ini menyasar sejumlah titik rawan di wilayah Kecamatan Pondok Aren, Tangerang Selatan, Rabu (16/4/2025) mulai pukul 00.10 WIB hingga selesai.
Sasaran utama dari patroli ini adalah untuk mengantisipasi terjadinya aksi kriminal seperti pencurian dengan kekerasan (curas), pencurian dengan pemberatan (curat), pencurian kendaraan bermotor (curanmor), tawuran, kejahatan jalanan, dan balap liar yang meresahkan masyarakat. Patroli dilakukan secara menyeluruh di sejumlah titik strategis seperti Jl. Manunggal 5, Jl. Kali Biru, Jl. AMD, Jl. Garut, Jl. Dr. Setia Budi, dan Jl. Jombang Raya.
Hasil dari pelaksanaan giat menunjukkan bahwa tidak ditemukan senjata tajam, minuman keras, maupun barang-barang berbahaya lainnya. Hal ini menunjukkan efektivitas kehadiran aparat di lapangan yang berhasil menciptakan situasi aman dan terkendali selama patroli berlangsung.
Secara keseluruhan, kegiatan Patroli Cipta Kondisi berjalan dengan lancar dan sukses menciptakan rasa aman serta kenyamanan bagi masyarakat Pondok Aren. Polsek Pondok Aren berkomitmen untuk terus menjaga stabilitas keamanan di wilayahnya melalui kegiatan-kegiatan preventif yang intensif dan terukur. (Hendi)